Sambutan Ketua KPU Nawawi Dalam Sertijab Ketua RW 023


Kabupaten Bekasi,
 
Persatuanindonews.com || Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua RW 023, Desa Wanajaya, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi berlangsung khidmat dan penuh antusiasme warga Sabtu malam, 24 Januari 2026. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua KPU RW 023, Bapak Nawawi, didampingi Sekretaris Jenderal KPU RW 023 Bapak Ade, Bendahara KPU RW 023 Bapak Wahyudin, serta sembilan orang anggota KPU RW 023.

Dalam sambutannya, Bapak Nawawi menegaskan bahwa seluruh tahapan pemilihan Ketua RW 023 telah dilaksanakan secara terbuka dan bertanggung jawab.

“Proses pemilihan Ketua RW ini kami laksanakan dengan menjunjung tinggi transparansi, kejujuran, dan kebersamaan warga. Ini bukan sekadar memilih pemimpin, tetapi membangun kepercayaan masyarakat,” ujar Nawawi, (25/1/26). 

Ia memaparkan secara rinci rangkaian kegiatan pemilihan, mulai dari tahap persiapan, pelaksanaan pemungutan suara, hingga penetapan Ketua RW terpilih. Seluruh berita acara pemilihan disampaikan dengan lugas dan tegas, serta diterima dengan baik oleh seluruh peserta yang hadir. Antusiasme warga tampak jelas sepanjang berlangsungnya acara Sertijab.

Lebih lanjut, Ketua KPU RW 023 menyampaikan harapannya agar ke depan pelaksanaan pemilihan Ketua RW dapat terus berjalan secara kondusif dan khidmat.

“Kami berharap tradisi demokrasi yang tertib dan damai seperti yang telah kita laksanakan pada Sabtu, 17 Januari 2026, dapat terus dipertahankan di RW 023,” tambahnya.


Dalam kesempatan yang sama, Bapak Nawawi secara resmi menyampaikan bahwa Bapak Amir Sudarso terpilih sebagai Ketua RW 023 untuk periode 2026–2031. Ia berharap Ketua RW terpilih dapat menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab serta mampu merangkul seluruh lapisan masyarakat.

“Perbedaan pilihan adalah hal yang wajar dalam demokrasi. Namun setelah pemilihan usai, yang terpenting adalah bersatu dan bekerja bersama demi kemajuan RW 023,” tegasnya.

Ketua KPU RW 023 juga menekankan pentingnya sinergi antara Ketua RW terpilih dengan seluruh Ketua RT dan elemen masyarakat di wilayah RW 023 agar roda organisasi berjalan efektif dan harmonis.

Acara Sertijab ditutup dengan suasana penuh kebersamaan, menandai awal kepemimpinan baru yang diharapkan mampu membawa RW 023 semakin solid, aman, dan sejahtera.

Bewe

0 Komentar